Kamis, 27 Oktober 2011

Kreatif Finansial (keuangan)

Disini saya akan membahas tentang menjadi kreatif pada bidang keuangan. Arti kreatif disini adalah bagaimana cara mengolah uang agar menjadi efektif, bermanfaat bagi diri sendiri sekaligus bermanfaat bagi orang lain. 
 
Anda akan saya ajak belajar sendiri pada ahlinya, Maestro keuangan Dunia, Robert T.Kiyosaki. Dengan membaca buku – bukunya, saya yakin anda akan melek finansial dan bisa menjadi kreatif pada bidang keuangan. Nggak percaya?? Baca aja sendiri bukunya, tetapi sebelumnya bacalah resensi di bawah ini. Ini adalah resensi salah satu buku fenomenal karya Sang Maestro.

RESENSI BUKU THE CASHFLOW QUADRANT
Judul Buku               : The Cashflow Quadrant
Penulis                     : Robert T.Kiyosaki bersama 
                                 Sharon L.Lechter CPA
                   Penerbit                    : PT. Gramedia Pustaka Utama,   
                                                     Jakarta
Tebal                        :330 halaman
Peresensi                  :Lalu Dalilul Falihin
Robert Kiyosaki adalah generasi keempat keturunan Amerika-Jepang yang dilahirkan dan dibesarkan di Hawaii.
 “Alasan utama orang bersusah payah dan bergumul secara financial adalah karena mereka menghabiskan waktu bertahun-tahun disekolah tetapi tidak belajar apapun tentang uang.Hasilnya, orang belajar bekerja untuk mendapatkan uang… tapi tidak pernah belajar bagaimana memiliki uang yang bekerja untuk mereka,” ungkap Robert.
Buku The cashflow quadrant adalah lanjutan buku pertamanya, Rich Dad Poor Dad.


Dalam bukunya The Cahflow Quadrant , Robert menganjurkan kepada kita untuk mengetahui letak kuadran keadaan finansial kita yang  dipetakan menjadi empat yaitu E, S, B, dan I. ‘E’ adalah Employee(pegawai), ‘S’ adalah Self-Employee(pekerja lepas), ‘B’ adalah Bussines owner (pemilik usaha), dan ‘I’adalah investor (penanam modal). 
Keempat quadrant itulah yang disebut cashflow quadrant. Cashflow quadrant mewakili berbagai metode yang berlainan, dengan mana penghasilan dan uang diperoleh. Seorang ‘E’ mendapat uang dengan mempunyai pekerjaan dan bekerja untuk orang lain atau sebuah perusahaan. Seorang ‘S’ mendapat uang dengan bekerja untuk diri sendiri. Dan seorang ‘B’ memiliki usaha yang menghasilkan uang, dan ‘I’ mendapat uang dari berbagai investasi mereka, dengan kata lain, uang menghasilkan uang yang lebih banyak.
Setiap orang setidaknya menempati satu dari keempat Cashflow Quadrant dan kebanyakan dari kita menempati posisi sebelah kiri sebagai employee atau self-employee.
Berada di sisi kanan kuadran (menjadi ‘B’ dan ‘I’ )lebih menguntungkan daripada di sisi kiri kuadran (menjadi ‘E’ atau ‘S). alasannya,  seorang Bussines owner (‘B’) mempunyai system bisnis dan orang- orang yang bekerja untuk mereka, sedangkan Investor (‘I’) mempunyai uang yang bekerja untuk mereka. Jadi , mereka tidak perlu lagi bersusah payah bekerja untuk menghasilkan uang karena system bisnis dan uang mereka telah melakukannya . Lain halnya dengan seorang ‘E’ dan ‘S’.Seorang ‘E’misalnya Karyawan perusahaan.Apabila seorang karyawan perusahaan tidak dapat bekerja karena alasan sakit atau usia lanjut, maka seorang karyawan tadi tidak akan mendapatkan uang / gaji mereka yang berasal dari perusahaan atau dengan kata lain mereka tidak menghasilkan uang. Seorang ‘S’ misalnya seorang dokter. Apabila seorang dokter tidak praktek karena alasan kesehatan, usia lanjut, atau karena adanya bencana yang mengakibatkan seorang dokter tidak bisa membuka prakteknya, maka dokter tersebut tidak akan mendapatkan penghasilan( tidak menghasilkan uang ).
Walaupun begitu ,kebebasan finansial bisa ditemukan dalam keempat kuadran ini, namun berada di sisi kanan kuadran akan membantu kita untuk mencapai target finansial dengan lebih cepat. 
Buku ini dapat memaparkan dengan jelas mengenai apa yang dibutuhkan untuk mencapai kebebasan financial, bagaimana cara berpindah dari kuadran kiri ke kuadran kanan, memberi alasan yang kuat mengapa menjadi pegawai/pekerja itu sangat beresiko daripada menjadi pebisnis dan invertor,dapat mengungkap permainan uang yang dilakukan oleh para kaum kapitalis di balik layar, menggambarkan dengan jelas permainan uang yang dimainkan oleh bank dan masih banyak lagi .
Buku ini cocok dibaca oleh semua kalangan baik itu pelajar maupun masyarakat umum khusunya bagi yang tertarik pada dunia bisnis dan investasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tolong komentarx yaa. ,
kritikan, masukan atau apalah . .,